DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PEMATANGSIANTAR:UNTUK TIDAK TAKUT MENGKOMSUMSI DAGING BABI

Situs Berita Online Latarnews

latarnews.com-Pematangsiantar. Berdasarkan surat edaran Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian kota Pematangsiantar menghimbau supaya masyarakat Pematang Siantar untuk tidak takut mengkonsumsi daging babi .
Kristoni Manullang salah satu pedagang daging babi di Pasar Dwikora Pematang Siantar memberikan apresiasi atas tindakan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian untuk langsung turun ke pasar menyebarkan surat edaran yang menerangkan bahwa daging babi aman untuk di konsumsi “jangan takut untuk makan daging babi tapi dengan catatan di masak dengan benar” tuturnya.

Sebelum surat edaran ini diterbitkan, informasi dari para pedagang daging babi pasar dwikora sangat sepi pelanggan karena kemungkinan masyarakat kota Pematangsiantar trauma atas informasi yang beredarnya bahwa penyakit Virus kolera babi atau hog cholera dapat menular ke manusia sehingga minat masyarakat untuk mengkomsumsi daging babi berkurang dan berdampak buruk bagi para pedagang daging babi dari segi perekonomian dan melalui surat edaran dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian ini juga para pedagang berharap dapat mengembalikan kepercayaan masyarakat kota Pematangsiantar Siantar untuk tidak takut mengkonsumsi daging babi.

BJH_02

Tinggalkan Balasan